Jumat, 16 Maret 2012

Doa Ketika Turun Hujan


Dari Sahl bin a'ad Radhiyallahu 'anhu bahwasanya Rasulullah Shallallahu' alaihi wasallam bersabda :
" Dua doa yang tidak pernah ditolak; doa pada waktu adzan dan doa pada waktu kehujanan ".

Imam An-Nawawi berkata bahwa penyebab doa pada waktu kehujanan tidak ditolak atau jarang ditolak dikarenakan pada saat itu sedang turun rahmat khususnya curahan hujan pertama di awal musim. (Fathul Qadir 3/340).

Dari Aisyah bahwasanya Rasulullah shalallahu 'alaihi wasallam dahulu saat melihat hujan beliau berdo'a :
ALLAAHUMMA SHOYYIBAN NAA FI'AN

Artinya : "Ya Allah, jadikanlah (hujan ini) hujan yang bermanfaat". (HR.Bukhari)

Ibnu Hajar al Asqolani rahimahullah menjelaskan,bahwa do'a tersebut dianjurkan (untuk dibaca) setelah hujan turun demi mendapatkan kebaikan dan keberkahan yang lebih.  (Fathul Bari, Jilid 2, hal.659). 

Sedangkan Imam an Nawawi rahimahullah menjelaskan bahwa hal itu dilakukan ketika mulai turun hujan, sebagaimana hadits dari Anas bin Malik radhiyallahu 'anhu berkata :
"Kami pernah kehujanan ketika bersama Rasulullah shalallahu 'alaihi wasallam. Lalu beliau  shalallahu 'alaihi wasallam  menyingkap bajunya sampai ia terguyur air hujan. Maka itu kami bertanya: "Ya Rasulullah, mengapa engkau lakukan hal demikian? Beliau  shalallahu 'alaihi wasallam  menjawab: "Karena hujan itu baru mengenal Rabb-nya ta'ala. (HR.Ahmad, jilid 3, hal.133 dan 267, Al Bukhari dalam kitab al Adab al Mufrad, no.571, Muslim, no.898, Abu Dawud, no.5100, an Nasa'I di as Sunan al Kubra, no.1849)

0 komentar:

Posting Komentar

"MENGABDI UNTUK BERBAKTI"

___________________________

Powered by: Blogger